Pembahasan Hutan Pegunungan Tropik, Lengkap Dengan Karakteristik dan Fungsinya
Hutan adalah suatu kesatuan ekosistem berupa hamparan lahan berisi sumber daya alam hayati yang didominasi pepohonan dalam kesatuan alam beserta lingkungannya. Dimana yang satu dengan lainnya tidak dapat dipisahkan.
Hutan dapat dikelompokkan
menjadi beberapa jenis, seperti Hutan Pantai, Hutan Dataran Rendah, dan Hutan
Pegunungan. Jenis-jenis hutan tersebut terbagi berdasarkan letak ketinggian di atas
permukaan laut.
1. Pengertian Hutan Pegunungan
Pengertian hutan merupakan
tempat alami bagi bermacam jenis makluk hidup, seperti tumbuhan yang lebat,
seperti semak, rumput, jamur, tumbuhan jenis paku-pakuan, pohon-pohon serta
tumbuhan lainnya di suatu wilayah yang sangat luas.
Hutan pegunungan
merupakan, salah satu formasi hutan hujan tropis yang terbentuk pada wilayah
pegunungan maupun dataran tinggi. Hutan ini biasanya memiliki ciri seperti
diselimuti kabut atau awan pada bagian atas hutan.
Beberapa ciri dari
hutan pegunungan adalah, batang pohon yang tertutup oleh lumut yang tumbuh
dengan tebal, maka tidak jarang hutan tersebut di sebut dengan hutan lumut.
2. Karakteristik Hutan Daerah Dataran Tinggi
Beberapa ciri
yang dapat diamati dari hutan pegunungan adalah:
- Hutan pegunungan mempunyai ukuran pohon yang tinggi dan Berdaun Lebat
- Hutan pegunungan memiliki tingkat kelembapan udara yang tinggi
- Hutan pegunungan mempunyai vegetasi tanaman berlapis
- Dasar hutan pegunungan mampu dijangkau oleh Sinar Matahari
- Hutan pegunungan biasanya terdapat genangan air pada bagian dasarnya
- Hutan pegunungan mempunyai daya Regenerasi Tinggi
3. Jenis Vegetasi Hutan Pegunungan
Menurut buku
hasil karya Hartono yang berjudul Geografi: Jelajah Bumi dan Alam Semesta, jenis vegetasi hutan pegunungan tinggi banyak ditumbuhi oleh
tumbuh-tumbuhan yang berdaun jarum atau tumbuhan konifer.
Beberapa contoh
dari tumbuhan konifer adalah spruce, birch, alder, juniper, pinus dan cemara. Tumbuhan
ini hanya terdapat pada hutan pegunungan, yang biasanya hidup pada daerah hutan
yang memiliki ketinggian agak rendah.
Beberapa daerah
penyebaran hutan pegunungan tinggi adalah, Pegunungan Tinggi Bukit Barisan di
Sumatera, Pegunungan Tinggi Jaya Wijaya di Papua, beberapa pegunungan tinggi di Jawa, Bali, Kalimantan dan Sulawesi.
4. Fungsi Penting Hutan Pegunungan
Selain berfungsi
sebagai paru-paru dunia, hutan pegunungan ternyata memiliki beberapa fungsi
lainnya, antara lain:
Menyerap Air Hujan
Ternyata air
hujan dapat diserap tanah, karena air hujan ketika turun tidak mengalir
langsung ke bagian bawah tanaman, akan tetapi tertahan akar-akar tanaman di
hutan.
Dengan demikian
hutan pegunungan dapat menjadi sumber penting dari penyerapan air hujan. Selain
itu pegunungan yang memiliki hutan yang lebat, dapat menjadi sumber mata air yang
baik bagi sungai-sungai, yang dimanfaatkan warga di daerah pegunungan maupun
dataran rendah.
Penghasil Oksigen Bagi Manusia
Tanaman yang
berfotosintetis pada daerah hutan pegunungan, akan menjadi sumber oksigen bagi
manusia. Oksigen tersebut tentu dibutuhkan manusia untuk bernafas. Selain itu
pada proses fotosintesis tanaman pada hutan, akan melakukan penyerapan karbondioksida.
Gas karbondioksida
ternyata membawa dampak positif bagi pemanasan global. Oleh karena itu
ketersediaan hutan pegunungan harus diperhatikan, agar menjauhkan kita dari
perubahan iklim yang ektrem.
Mencegah Banjir dan Longsor
Banjir dan longsor
dapat terjadi karena curah hujan yang tinggi, dan sistem penyerapan air tanah
yang buruk. Akar dari pohon pohon sangat berpengaruh besar terhadap bencana
alam ini.
Tanpa adanya
hutan, air hujan akan mengalir dan tergenang sehingga menyebabkan terkikisnya
tanah, hal ini lah yang menyebabkan banjir dan longsor.
Sebagai Tempat Tinggal Satwa dan Keanekaragaman Hayati
Pada suatu hutan, pegunungan akan terdapat beraneka macam flora dan fauna. Keanekaragaman ini perlahan mulai punah dikarenakan penebangan liar dan kurangnya kesadaran untuk menjaga hutan pegunungan.
Hal itu menyebabkan, hilangnya
tempat tinggal bagi beberapa satwa di dalamnya. Selain itu tumbuhan yang
terdapat pada hutan juga tidak sedikit yang dapat memberi manfaat bagi manusia,
salah satunya sebagai obat obatan
Komentar
Posting Komentar